Sebagai alat transportasi, sudah barang tentu kendaraan yang akan digunakan harus dalam keadaan prima ketika akan digunakan. Terlebih, pada perjalanan yang menempuh rute panjang. Bagian yang perlu diperhatikan antara lain water pump. Bila bagian ini menimbulkan bunyi berdenyit dan terlihat ada tetesan cairan coklat, maka ada kemungkinan masalah datang dari bearing atau seal dan baling-baling.
Kemudian bagian stood pedal coupling dan coupling pedal push rod juga harus diperiksa. Bila pada saat kaki menginjak pedal kopling dan seperti merasakan ada bagian berat dan kemudian kosong yang lebih lama, maka ada kemungkinan komponen ini mengalami sobek. Bila sudah demikian komponen ini lama-kelamaan bisa patah, kemudian gigi tidak bisa dimasukkan lagi. Peristiwa kosong saat menginjak pedal terjadi karena terjadi gesekan antara pedal dengan push rod. Karenanya, meski tetap jalan bila rem terasa dalam dan harus dikocok, maka sebaiknya pedal rem diganti.
Begitu pula dengan seal saliper dan seal wheel cylinder. Bila komponen ini menembus batas dindingnya, maka akan ada satu roda yang tidak pakem pengeremannya, sehingga kendaraan akan terbanting ke kiri atau kanan bergantung seal sebelah mana yang bocor. (Y-5)