All-New Civic 2012 Lebih Efisien

Tokyo – Honda akhirnya mempublikasikan secara resmi foto-foto dan spesifikasi teknis dari generasi terbaru Honda Civic 2012. Banyak sekali perubahan yang dilakukan Honda, mulai dari eksterior, interior hingga mesin. Terdapat tiga tipe Honda Civic yang akan ditawarkan pada konsumen di dunia yaitu HF, Si dan varian mesin Hybrid. Honda menyatakan selain fokus pada desain dan inovasi, model barunya ini akan lebih efisien dibanding generasi sebelumnya.

Untuk tipe HF, disebutkan sebagai mobil berbahan bakar bensin dengan tingkat efisiensi yang sangat tinggi. Honda mengklaim mesin 1.8 liter i-VTEC milik Civic HP bisa menjelajah hingga 17 kilometer untuk setiap 1 liter bensin saja. Sedangkan model hybrid, akan mengkombinasikan mesin konvensional berkapasitas 1.5 liter i-VTEC dengan motor listrik yang bersumber dari baterai lithium-ion. Ini artinya model Civic Hybrid terbaru meninggalkan mesin 1.339 cc dan baterai Ni-MH pada generasi sebelumnya.

Meskipun bermesin lebih besar, Civic Hybrid disebutkan lebih irit dibanding model sebelumnya yaitu menjadi 19,5 km/liter dari sebelumnya 17 km/liter. “Civic HF dan Civic Hybrid telah diimbuhi inovasi-inovasi baru seperti komponen-komponen pendukung aerodinamika guna meningkatkan efisiensi dan teknologi ECO Assist™ sehingga membuatnya lebih irit. Selain itu, kami menyediakan dua tipe yaitu versi sedan dan coupe,” tulis Honda.

Bagi penyuka kecepatan, Honda tetap mengakomodir melalui penawaran tipe Si yang memiliki performa tinggi. Civic Si menggendong mesin berkapasitas 2.4 liter yang menghantarkan daya sebesar 200 hp dengan torsi puncak 230 Nm atau naik 22% dibanding model sebelumnya. Tenaga tersebut dipadankan dengan transmisi manual 6-speed dan konsumsi bahan bakarnya mencapai 13 km/liter.

Namun sayangnya, Honda belum mengumumkan kapan generasi kesembilan Honda Civic ini akan mulai dijual di pasaran. Di kelasnya, Civic merupakan seteru abadi Toyota Corolla dan Ford Focus sedan. Melihat desainnya yang benar-benar baru, Honda yakin Civic akan sanggup berkompetisi di kelas sedan menengah. (M. Lulut)

Sumber: oto.co.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *