Mobil Mungil Toyota Pixis Epoch Dirilis di Jepang

Jakarta – Di Jepang, mobil-mobil kecil atau sering disebut sebagai Kei Car, sangat diminati. Atas dasar itulah, Toyota kembali melahirkan mobil mungilnya bernama Pixis Epoch di negeri Sakura tersebut. Dalam produksinya, Toyota menggandeng teman satu grup yaitu Daihatsu sebagai mitra bisnisnya. Tak heran maka Pixis Epoch berbagi platform dengan Daihatsu Mira e:S, dengan dimensi compact dan bermesin 600 cc.

Berukuran panjang 3.395 mm, lebar 1.475 mm dan tinggi 1.500 mm, Toyota Pixis Epoch menjadi kendaraan keempat Toyota yang diproduksi Daihatsu. Meskipun berukuran kecil, Toyota mengklaim interiornya cukup luas dan memiliki radius putar hanya 4,4 m. Fitur didalamnya juga tidak mengecewakan dan sudah dilengkapi dengan AC dan sistem navigasi.

Digunakan untuk transportasi di perkotaan, Pixis Epoch dibekali mesin 600 cc yang menghasilkan tenaga hingga 52 hp dengan torsi 60 Nm. Mesin ini dikawinkan dengan transmisi otomatis continuously (CVT) berpenggerak roda depan dan sistem all-wheel drive. Selain itu, efesiensi bahan bakarnya disebutkan sangat irit, yakni 30 km/liter dengan emisi gas buang CO2 77 g/km.

Keiritan konsumsi bahan bakarnya ini salah satunya pada Pixis telah ditanamkan fitur ECO-Idle. Adanya fitur tersebut membuat Pixis akan mati dengan sendirinya bila melaju kurang dari 7 kpj. Hal ini tentunya akan membantu dalam menghemat konsumsi bahan bakar. Toyota akan melakukan pengiriman ke dealer-dealer di Jepang mulai Juni mendatang. Harganya disebutkan berkisar antara Rp 92 juta – Rp 140 juta.

Sumber: oto.co.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *